TUGAS
2 ILMU BUDAYA DASAR
Berdasarkan
resensi film “GOOD WILL HUNTING” pada postingan sebelumnya, kita tahu bahwa
pemeran Will dalam film tersebut adalah orang yang kurang kasih sayang sehingga
dia seperti berandalan. Dan juga dia takut untuk berhubungan dengan wanita.
Kaitannya
dengan materi ilmu budaya dasar adalah manusia dan cinta kasih. Karena dalam
film tersebut saat Will sedang terapi bersama Sean, Will belajar tentang tujuan
hidup, cinta, kasih sayang, dan self
respect. Dia harus punya tujuan hidup agar hidupnya lebih jelas dan lebih
tertata. Dia harus belajar cinta dan kasih sayang, karena setiap manusia berhak
untuk merasakan dan mendapatkan cinta serta kasih sayang dari orang tua,
keluarga, orang sekitar kita, bahkan orang yang spesial untuk kita.
Salah
satu kalimat yang berkesan menurut saya adalah ketika Sean berkata “jangan
pernah mencintai seseorang karena kesempurnaannya, sebab kita hanya akan kecewa
ketika kita tidak mendapatkan kesempurnaan yang kita harapkan pada orang yang
kita cinta. Cintailah seseorang karena rasa saling melengkapi diantara ke tidak
sempurnaan yang dimiliki. Itulah yang membuat seseorang berarti bagi orang
lain.”
Dan dalam
film ini juga, kita bisa belajar bagaimana cara bersahabat yang tulus dan
kesetiaan dalam persahabatan. Sahabat Will, Chuckie Sullivan yang diperankan
oleh ( Ben Affleck ), ia ingin melihat Will sukses. Karena Will jauh lebih
cerdas ketimbang dirinya. Sehingga Will tidak boleh menyia-nyiakan hidupnya.
Komentar
Posting Komentar